Min menu

Pages

latest news

LATIHAN SOLDAR ULANGAN HARIAN TEMA 5 KELAS 3


Semangat Pagi,, 
Penilaian Akhir Tahun atau disingkat PAT sudah didepan mata. Diperkirakan akan diadakan pada akhir Bulan Mei ini. Jadi bapak/ibu guru memiliki waktu sekitar lagi 1 minggu untuk memberikan latihan soal-soal. Latihan soal ini bertujuan untuk mengingatkan lagi peserta didik tentang materi Tema 5 (Cuaca) yang sudah pernah sebelumnya mereka dapatkan di sekolah. 

Dengan pengerjaan soal latihan secara rutin, maka diharapkan peserta didik mampu memperoleh nilai yang maksimal dalam PAT nanti.  Dalam Tema 5 ini dibagi menjadi 4 Sub Tema yang harus dipahami siswa yaitu Sub Tema 1: Keadaan Cuaca, Sub Tema 2: Perubahan Cuaca, Sub Tema 3: Pengaruh Perubahan Cuaca terhadap Kehidupan Manusia, dan Sub Tema 4: Cuaca, Musim, dan Iklim. 

Untuk mengingat materi pada masing-masing Sub Tema, di sini admin akan memberika ringkasan materinya. Silahkan di simak dengan seksama.

Sub Tema 1: Keadaan Cuaca 
Cuaca dapat berubah sewaktu-waktu, terkadan cerah, berawan, mendung atau hujan. Nah coba perhatikan simbol-simbol cuaca beserta artinya pada gambar di bawah ini! 


Jadi berdasarkan gambar di atas, kita mengenal 5 simbol cuaca yaitu malam hari cerah, hujan, mendung, cerah, dan berawan seperti yang tapak pada gambar di atas. Ketika cuaca hujan, enaknya tubuh kita mengkonsumsi minum-minuman atau makan-makanan yang hangat agar kondisi tubuh kita tetap terjaga. Misal membuat teh hangat ataupun membuat kue. Jika 1 buah kue di potong menjadi 5 bagian, maka masing-masing bagian akan memperoleh berapa potong kue kah? Yang betul, jadi masing-masing memperoleh seperlima potong kue. Taukah kalian bagaimana cara menulis seperlima, setengah, atau seperenam dengan menggunakan angka? Jika ditulis menggunakan angka, maka akan menjadi seperti di bawah ini.















Misalnya ibu membeli sebuah kue, dimana kue tersebut akan dipotong menjadi 4 bagian dan akan dibagikan kepada 2 anaknya sama banyak. Berapa bagian masing-masing anak memperoleh kue?
Jika dibuatkan gambar, maka akan menjadi seperti gambar di bawah ini 







Jumlah bagian yang diarsir adalah bagian kue yang dibagikan kepada anak-anaknya. Jadi setiap anak akan memperoleh kue masing-masing 2/4 (dua perempat).

Sub Tema 2: Perubahan Cuaca
Cuaca dapat berubah setiap hari. Jika hari ini hujan, besok cuaca dapat menjadi cerah. Jika hari ini cerah, besok dapat saja berubah menjadi hujan. Saat cuaca cerah, matahari bersinar terang sehingga udara menjadi panas. Cuaca berawan terjadi ketika awan berkumpul menutupi sinar matahari. Cuaca mendung pertanda akan segera turun hujan. Hal ini ditandai dengan langit berwarna kelabu. Sebelum hujan terkadang udara terasa agak panas. Jika hujan turun, udara terasa dingin. Saat cuaca panas, enaknya kita memakan makanan yang dingin agar tubuh segar. Seperti buah semangka yang baru diambil dari lemari pendingin (kulkas). Coba perhatikan gambar di bawah ini!

Jika Lani mendapat 1/8 bagian semangka dan Wayan mendapatkan 1/6 bagian semangka, kira-kira siapakah yang memperoleh semangka yang paling banyak? Nah bisakah kalian menjawabnya? Jika belum, coba perhatikan gambar di bawah ini dengan seksama!
Coba perhatikan kembali cara penyelesaian di atas. Anak-anak harus menyamakan terlebih dahulu nilai penyebutnya, karena penyebut di atas belum sama anak-anak dapat menggunakan KPK atau dengan cara cepat yaitu kali silang. Anak-anak dapat menggunakan kali silang untuk mengetahui dengan cepat pecahan mana yang paling besar seperti pada gambar di atas. Setelah dikali silang ternyata pecahan 1/6 yang paling besar jika dibandingkan dengan pecahan 1/8. Atau jika dituliskan dengan tanda simbol, maka akan menjadi 1/6 > 1/8. Artinya 1/6 lebih besar daripada 1/8. 1/6 bagian itu miliknya Wayan dan 1/8 itu miliknya Lani, sehingga dapat disimpulkan yang memperoleh bagian semangka lebih banyak adalah Wayan. Mudah bukan anak-anak?

Perubahan cuaca yang sangat cepat disebut cuaca ekstrem. Cuaca ini dapat mengakibatkan tubuh mudah terserang penyakit. Penyakit yang biasa muncul pada cuaca ekstrem, antara lain yaitu sebagai berikut.
  • Flu. Jika kondisi tubuh lemah atau kurang sehat, orang dapat terserang flu. 
  • Mimisan. Jika udara terlalu panas, orang akan mudah mimisan. 
  • Sesak napas. Suhu udara yang berubah cepat dapat menyebabkan sesak napas
Penyakit-penyakit seperti ini dapat mengganggu aktivitas kita sehari-hari. Cara-cara yang dapat dilakukan agar terhindar dari peyakit akibat cuaca yang ekstrem yaitu misalnya dengan rajin berolahraga dan makan-makanan yang sehat (4 sehat 5 sempurna). 
Selain kita harus waspada terhadap perubahan cuaca yang dapat membuat kondisi tubuh kita jadi cepat terserang penyakit. Kita juga harus mengetahui apa saja pengaruh pengaruh cuaca bagi kehidupan manusia? Saat cuaca hujan, tanah akan menjadi basah. Berbagai jenis tumbuhan menyukai kondisi seperti ini. Cuaca panas berpengaruh terhadap kegiatan menjemur pakaian basah. Pakaian yang kita jemur akan cepat kering. Cuaca juga berpengaruh terhadap pakaian yang kita gunakan. Saat cuaca hujan, suhu udara sangat dingin, kita harus memakai pakaian tebal agar tubuh tidak kedinginan. Saat cuaca panas, tubuh kita berkeringat maka kita membutuhkan pakaian yang dapat menyerap keringat.

Sub Tema 3: Pengaruh Perubahan Cuaca terhadap Kehidupan Manusia 
Ibu membawa 1 loyang kecil kue bolu. Kue bolu dipotong menjadi 4 bagian. Di dalam bus, Dayu makan 1 potong kue. Ayah pun makan 1 potong kue. Berapa bagian kue yang telah dimakan Dayu dan Ayah?
Untuk menjawab soal di atas, coba perhatikan ilustrasi gambar di bawah ini!
Bagian yang diarsir pada gambar di atas adalah bagian yang dimakan oleh Dayu dan Ayah dan bagian yang tidak diasir adalah sisa dari potongan kue tersebut. Jadi dari 4 potongan kue tersebut jumlah potongan yang dimakan sebanyak 2 potong kue dari 4 bagian yang telah di potong, sehingga jika ditulis menjadi 2/4 bagian. Mudah bukan anak-anak?

Tahukah kalian darimana datangnya hujan? Dan kemana perginya hujan? Untuk menjawabya coba simak gambar di bawah ini! 

Air yang ada di sugai, laut, dan sebagainya akan menguap ke angkasa karena panasnya terik matahari dan kemudian akan menjadi awan. Pada keadaan jenuh uap air (awan) akan berubah warna menjadi kehitam-hitaman. Awan yang tidak mampu menahan beban air, akan berubah menjadi titik-titik air (hujan). Hujan ini akan membasahi seluruh permukaan bumi seperti ke laut, danau, sungai, dan sebagainya. Nanti air tersebut akan menguap lagi karena panasnya terik matahari, begitu seterusnya sehingga proses ini disebut Siklus Air. 

Sub Tema 4: Cuaca, Musim, dan Iklim
Indonesia adalah negara yang berada di garis khatulistiwa bumi. Musim di negara kita hanya ada 2 jenis, yaitu musim hujan dan musim kemarau. Jika cuaca cerah berlangsung terus-menerus, tanda musim kemarau sedang berlangsung. Sesekali cuaca berawan. Jika cuaca mendung dan hujan sering terjadi, itu tanda musim hujan telah tiba. Jika cuaca cerah dan hujan datang silih berganti, itu pertanda sedang memasuki masa peralihan atau pancaroba. Iklim di Indonesia disebut iklim tropis dan memiliki 2 musim. Musim hujan terjadi pada bulan Oktober-Februari. Musim kemarau terjadi pada bulan Maret�September.

Pada sub tema sebelumnya kita sudah belajar penjumlahan pecahan biasa, nah sekarang kita akan belajar menguranginya. Bagaimana caranya, silahkan simak baik-baik di bawah ini!

Untuk menyelesaikan pertanyaan di atas, karena penyebutnya sudah sama yaitu nilainya 5, maka kita tinggal mengurangi pembilangnya saja yaitu 4 - 1 = 3. Jadi 4/5 - 1/5 = 3/5.

Nah itulah tadi sedikit ringkasan yang terdapat pada Sub Tema 1, Sub Tema 2, Sub Tema 3, dan Sub Tema 4 yang terdapat pada Tema 5. Silahkan anak-anak baca perlahan sampai paham betul isi dari materi tersebut. Jika kalian sudah paham, silahkan kalian kerjakan soal pilihan ganda dan soal jawaban singkat yang telah admin buat. Soal ini untuk mengukur seberapa besar pemahaman kalian terhadap materi yang terdapat pada Tema 5. 

Soal berjumlah 15 buah yang terdiri dari 10 buah pilihan ganda dan 5 buah soal jawaban singkat. Jika kalian benar semuanya, kalian akan memperoleh nilai 100. Selamat menjawab anak-anak!




Setelah kalian menjawab pertanyaan di atas, silahkan kalian lihat nilai kalian pada tabel di bawah ini.




Demikianlah ringkasan materi yang admin rangkum dari Sub Tema 1, Sub Tema 2, Sub Tema 3, Sub Tema 4 yang terdapat pada Tema 5. Semoga bermanfaat dan dapat dipergunakan untuk menghadapi PAT.

Komentar